Kajian Gabungan PM-NA-KOKAM Sendangagung Meriah

Posted by KahfiMedia Friday, January 24, 2014 0 comments


Pengurus kajian rutin PM Sendangagung menginisiasi kajian gabungan antara PM Senior (yang biasanya kajian malam ahad dua pekanan), PM Yunior (yang biasanya kajian malam sabtu, dua pekanan), KOKAM (yang biasanya hanya bertemu dalam kegiatan insidental), dan NA (yang selama ini juga jarang bertemu) akhirnya bisa bertemu dalam kajian gabungan yang digelar Jumat, 24/1/2014 bertempat di Markaz Gerakan Dana Ta’awun (GDT) atau rumah Sdr. Indra, Babadan Sendangagung Minggir.

Kegiatan kali ini memang spesial, mengakomodasi tema kajian dari obrolan ringan di sela kajian rutin. Tentang munculnya rasa takut kepada makhluk halus yang tak jarang juga menghinggapi kader PM-NA-KOKAM. Akhirnya disepakati tema utama kajian gabungan mengangkat tema itu agar bisa dikupas lebih mendalam. Rencana menghadirkan Ust. Sayyid Satria Baja Islam, namun batal hadir karena kesripahan, kakek beliau meninggal dunia.


Sebagai ganti, kajian inti disampaikan oleh Ustadz Sofyan Evendy yang menyajikan pembahasan golongan Ulu Baqiyah, para penyeru kebaikan dan keselamatan. Kajian gabungan ini dihadiri sekitar 25 orang peserta. Acara berjalan lancar dan sukses. Semoga ke depan bisa terlaksana lagi.

0 comments:

Post a Comment

Terbanyak Dibaca

Sosok

Risalah

Catatan

Kabar

Halaman Dilihat